investasi produk lokal, iPhone terancam diblokir masuk ke Indonesia, Prabowo Subianto dorong Apple bangun pabrik di Indonesia

 

Mendorong investasi produk lokal, iPhone terancam diblokir masuk ke Indonesia, Prabowo Subianto dorong Apple bangun pabrik di Indonesia
Iphone

bacaartikeldisiniaja - Siapa yang tidak kenal iPhone? Smartphone ikonik dari Apple ini mendunia dan digemari banyak orang, termasuk di Indonesia.

Namun, tahukah kamu bahwa iPhone terancam diblokir masuk ke Indonesia?

Dikutip dari kanal YouTube iamcherish Apple Pro, pada 2 Mei 2024, menjelaskan bahwa Menteri Pertahanan Indonesia, Prabowo Subianto, melontarkan wacana larangan impor produk Apple.

Pemerintah Indonesia ingin meningkatkan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) produk elektronik, termasuk smartphone, nilai impor ponsel yang masuk ke Indonesia pada tahun 2023 menyentuh 2,79 juta dan 85% impor ponsel adalah produk Apple.

Artinya, banyak keuntungan yang keluar dari Negara, dengan mewajibkan Apple membangun pabrik di Indonesia, diharapkan lebih banyak komponen yang diproduksi di dalam negeri, hal ini akan membuka lapangan kerja dan meningkatkan ekonomi Indonesia.

Banyak yang bertanya-tanya, kapan pabrik Apple akan didirikan di Indonesia?

Apple memang mengalokasikan dana sebesar 1,6 triliun rupiah untuk investasi, namun dana tersebut diperuntukkan untuk Apple Academy, bukan pembangunan pabrik.

Apple telah menunjukkan komitmennya melalui Program Apple Academy melatih developer lokal untuk mengembangkan aplikasi iOS.

Rencana pembangunan pabrik Apple di Indonesia pada tahun 2016 pun batal karena masalah tambang timah ilegal.

Ditambah lagi, isu korupsi yang masih marak di Indonesia menjadi hambatan besar bagi Apple untuk mendirikan pabriknya di sini.

"Indonesia ini masih banyak tambang timah ilegal Nah di sini Apple khawatir ya kalau timah ini berpotensi tidak sesuai dengan standar perusahaannya Apple," ucap narator iamcherish Apple Pro.

Belum ada kepastian resmi tentang larangan impor Apple, kemungkinan besar langkah ini akan diambil sebagai upaya terakhir jika Apple tidak menunjukkan keseriusan untuk membangun pabrik di Indonesia.

Banyak pihak yang berharap Apple akan mendirikan pabrik di Indonesia, hal ini akan membuka peluang kerja, meningkatkan transfer teknologi dan keahlian Apple yang dapat meningkatkan industri manufaktur dalam negeri, dan juga meningkatkan daya saing negara sebagai tujuan investasi asing.

Namun, pertanyaan tentang penurunan harga produk Apple masih menjadi perdebatan, kemungkinan besar, harga tidak akan jauh berbeda dengan toko resmi Apple yang sudah ada.

Sang narator menjelaskan bahwa pemerintah Indonesia dan berbagai pihak terkait perlu bekerja sama untuk menciptakan iklim investasi yang kondusif dan menarik bagi Apple, persiapan matang dan langkah konkret seperti penyediaan infrastruktur, pengembangan SDM, dan regulasi yang ramah investasi sangatlah penting

Comments

Popular Posts